“Siapa yang berbakti kepada orang tuanya, dia akan mendapat keberuntungan dan Allah SWT akan menambah panjang umurnya.” (HR Bukhari, Abu Yala, Thabrani, dan Hakim).
Apa yang bisa kita berikan untuk membalas jasa orang-orang yang kita cintai? Terutama ibu kita?
Meski kita berikan dunia beserta isinya, sepertinya takkan mampu membalas jasa-jasa ibu kita. Sembilan bulan mengandung, bertaruh nyawa untuk melahirkan kita, menyusui kita, hingga merawat kita penuh cinta.
Mari kita berikan hadiah terbaik untuk ibu kita, meski hari ini ia telah tiada. Kita berikan hadiah terbaik yang kita bisa berikan. Hadiah yang abadi, yang terus dibawa ibu kita, meski ia sudah tak lagi ada. Sebuah rumah di surga, persembahan kita, anaknya, untuk ibu kita, dengan berwakaf masjid atas nama Ibu kita..
“Barang siapa yang membangun masjid sebesar kandang kucing atau bahkan lebih kecil dari itu maka Allah akan membangunkan rumah baginya di Surga.” HR Ibnu Khuzaimah
Mari berwakaf untuk Masjid Kampung Quran Saad Ansor, di Kabupaten Bandung Jawa Barat. Masjid yang kelak mencetak para penghafal quran, masjid pencetak pemimpin masa depan, dengan Quran yang tertanam dalam hati.
Santri kampung Quran kerap kali sholat di atas terpal karena belum tersedianya bangunan Masjid.

Masjid yang akan dibangun dapat menampung ratusan jamaah, insya Allah, akan penuh dengan berbagai kegiatan, kajian, dan tiap sudutnya akan dipenuhi suara lantunan para penghafal al-quran.
Kegiatan yang akan dilaksanakan rutin di Masjid Kampung Quran:
1. Sholat waib berjamaah
2. Sholat Jumat
3. Kegiatan santri penghafal Al-Quran
4. Kajian rutin (pengajian warga sekitar)
5. Madrasah santri
Insya Allah, tiap ayat Quran yang dibaca, tiap sholat yang ditunaikan, tiap hadist yang dipelajari di masjid itu, akan jadi cahaya, yang begitu terang untuk ibu kita, dimanapun ia berada.
Wakaf mulai dari 10 ribu rupiah, Insya Allah, jadi kebaikan dan cahaya untuk orang tercinta